Berita

PKM Tiga Hari Lagi, MTs Negeri 3 Sleman Gencarkan Kerja Bakti

PKM Tiga Hari Lagi, MTs Negeri 3 Sleman Gencarkan Kerja Bakti

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) - PKM (Pekan Kompetisi Madrasah) akan dihelat pada hari Selasa-Rabu 5 dan 6 November 2024 bertempat di MTs Negeri 3 Sleman. Kompetisi bergengsi ini diikuti oleh MTs negeri dan swasta se-Kabupaten Sleman. Sudah menjadi tugas dan tanggung jawab MTs Negeri 3 Sleman untuk menyiapkan tempat dan segala sarana prasarana serta menjamu kontingen dari madrasah lain yang akan bertanding, agar mereka merasa puas sehingga jangan sampai mengecewakan. Sungguh merupakan suatu kehormatan bagi MTs Negeri 3 Sleman terpilih menjadi ajang perhelatan akbar ini.

H. Masruri, S.Pd.I., Wakil Kepala Bidang Sarpras menjelaskan bahwa pembenahan fasilitas madrasah sudah selesai, tetapi kebersihan kelas, lingkungan, dan setiap ruang tanding harus kita jaga dan pelihara. Segenap siswa dan stakeholder madrasah semakin gencar melaksanakan kerja bakti. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis 31/10/2024 setelah selesai ujian Asesmen Literasi Numerasi pukul 12.00 WIB sampai 14.00 WIB guna mempersiapkan segala sesuatu agar pelaksanaan PKM berjalan lancar. 

"Maka dari itu mari kita bergotong royong, bahu membahu menjaga kondisi madrasah yang sudah 90% siap ketempatan Pekan Kompetisi Madrasah Kabupaten Sleman," ajak Masruri.

Kepala Madrasah Suwardi, S.S., M.Pd. mengimbau kepada seluruh warga madrasah agar menyambut dan melaksanakan PKM yang bertempat di MTs Negeri 3 Sleman dengan gembira. "Mari kita songsong PKM 2024 dengan penuh semangat dan tanggung jawab. Mari kita senantiasa berdoa semoga pelaksanaan PKM berjalan lancar tanpa kendala apapun," tandas Kamad. (Lin)


Tanggapan

Artikel Lainnya