Berita

MTs Negeri 3 Sleman Turut Hadiri  Koordinasi Hari Santri Nasional

MTs Negeri 3 Sleman Turut Hadiri Koordinasi Hari Santri Nasional

Sleman ( MTs Negeri 3 Sleman ) - Dalam rangka Hari Santri Nasional, Kementerian Agama dan Pemerintah Kabupaten Sleman mengundang segenap kepala madrasah dan pengurus ponpes untuk rapat koordinasi. Koordinasi hari santri digelar di serambi Masjid Agung Sleman pada hari Selasa (15/10/2024) pukul 08.00 WIB sampai selesai. Hadir dalam acara tersebut Kasi Pendidikan Dasar Kemenag dan Pondok Pesantren M. Fauzi, M.Si. selaku narasumber, Pemerintah Daerah Kabupaten Sleman, Pengasuh Pondok Pesantren se-Kabupaten Sleman, Kepala MTs se-Kabupaten Sleman, dan Kepala Madrasah Aliyah se-Kabupaten Sleman.

Kepala MTs Negeri 3 Suwardi, S.S., M.Pd. dalam kegiatan ini menugaskan salah satu guru staf kesiswaan Nur Hudariyanto, S.Pd.I. untuk menghadiri undangan tersebut. Narasumber menjelaskan pada Koordinasi dan Technical Meeting Persiapan Upacara dan Kirab Hari Santri Kabupaten Sleman 2024. Tujuan diadakannya kegiatan peringatan Hari Santri Nasional adalah untuk mengenang perjuangan kaum kyai dan santri dalam berjuang mempertahankan kemerdekaan RI. Kedua untuk memupuk semangat santri Indonesia agar selalu siap siaga menyerahkan jiwa raga membela tanah air, mempertahankan persatuan Indonesia, dan mewujudkan perdamaian dunia. Ketiga memberikan ruang kepada santri Indonesia khususnya Kabupaten Sleman untuk selalu berkarya dan berkreasi dengan santun dan bermartabat.

Acara koordinasi ditutup oleh MC dengan menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan peringatan Hari Santri Nasional tahun 2024 akan dipusatkan di lapangan Denggung Tridadi Kabupaten Sleman pada hari Selasa (22/10/2024) pukul 07.00 WIB sampai selesai. ( Lin )


Tanggapan

Artikel Lainnya

MTs N Ngemplak Rebut Juara 2 Lomba Mading 3 Dimensi

MTs N Ngemplak Rebut Juara 2 Lomba Mading 3 Dimensi

                 Sleman - Dalam acara Festival Pelajar Muslim Yogyakarta yang diikuti oleh seluruh madrasah  se- Daerah Istimewa Yogyakarta di MAN Jogja III kemarin, Minggu 31 Januari 2016, MTs N Ngemplak diwakili oleh Nurraida Salsadilla, Eliza Septi Anugrah dan Widya

READ MORE