Berita

Lagi, MTsN 3 Sleman Adakan Review Draf KOM dan KTSP MTsN 3 Sleman Kedua

Lagi, MTsN 3 Sleman Adakan Review Draf KOM dan KTSP MTsN 3 Sleman Kedua

Sleman (MTsN 3 Sleman) – Pendidikan adalah pilar penting dalam membentuk peradaban suatu negara. Dalam Era Society 5.0 saat ini, kurikulum sekolah memegang peran sentral dalam mempersiapkan generasi muda untuk menghadapi tantangan di masa depan. MTsN 3 Sleman pada Tahun Ajaran 2023/2024 mendatang akan menggunakan 2 jenis kurikulum yaitu, Kurikulum Operasional Madrasah (KOM) bagi kelas VII dan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) bagi kelas VIII dan IX.

Sebagai upaya untuk menyempurnakan kurikulum yang akan digunakan, MTsN 3 Sleman mengadakan Review KOM dan KTSP kedua pada Senin (19/6/2023) di ruang kelas 8A. Hadir sebagai Reviewer KOM dan KTSP MTsN 3 Sleman JFT Pengembangan Teknologi Pembelajaran Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY Anita Isdarmini, S.Pd, M.Hum.

Dalam tinjauannya, reviewer Anita Isdarmini, S.Pd, M.Hum menyinggung draf KOM MTsN 3 Sleman. “KOM dikembangkan dan dikelola dengan mengacu kepada struktur kurikulum dan standar yang ditetapkan oleh Pemerintah dan menyelaraskannya dengan karakteristik dan kebutuhan peserta didik. Saya belum melihat analisis karakter di sini jadi mohon untuk dilengkapi,” tandas Anita. Lebih lanjut, Anita memberikan masukan untuk pengalokasian jam P5RA.

Kepala MTsN 3 Sleman Suwardi, S.S, M.Pd dalam sambutannya berharap agar MTsN 3 Sleman lebih maju dalam berbagai bidang. “Harapan kami MTsN 3 Sleman akan lebih maju dalam berbagai bidang baik prestasi akademik maupun non akademik. Dan review hari ini memberikan kontribusi positif bagi penyempurnaan KOM dan KTSP,” tutur Kamad.

Sebelumnya, draf KOM dan KTSP telah direview oleh Kasi Dikmad Sleman Drs Suharto dan Pengawas Madrasah Drs. Mujiyono, M.Pd.I pada Sabtu (17/6/2023) lalu. Rencananya, draf KOM dan KTSP yang telah direvisi akan diuji publikkan pada awal Juli 2023. (dee)


Tanggapan

Artikel Lainnya

Kelas IX MTsN 3 Sleman Ikuti PPAD Tahap 1

Kelas IX MTsN 3 Sleman Ikuti PPAD Tahap 1

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) – Seluruh siswa kelas IX MTs Negeri 3 Sleman mengikuti Pemantapan Persiapan Asesmen Daerah (PPAD) Tahap 1 Kabupaten Sleman  pada tanggal 24-28 November  2023. Pelaksanaan PPAD Tahap 1 yang dilakukan secara  online ini bertempat di Laboratorium Komputer. PPAD I 

READ MORE
MTs Negeri 3 Sleman Adakan Bimtek Penyusunan SKP

MTs Negeri 3 Sleman Adakan Bimtek Penyusunan SKP

Sleman (MTsN 3 Sleman) -- MTs Negeri 3 Sleman mengadakan Bimtek Penyusunan SKP untuk tenaga pendidik dan kependidikan. Tujuan Bimtek ini diselenggarakan untuk memberikan pemahaman mengenai format SKP terbaru. Bimtek diselenggaran di laboratorium IPA MTs Negeri 3 Sleman pada Jumat (3/2/2023) siang. Muzayin Helmy,

READ MORE