Berita

MTs Negeri 3 Sleman Bagikan Buku ASPD

MTs Negeri 3 Sleman Bagikan Buku ASPD

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) – Untuk mempersiapkan dan menyukseskan Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD) pada Jumat, 3 Januari 2024 madrasah melalui perpustakaan membagikan buku Kiat Sukses ASPD khusus untuk kelas IX. Ada 4 buku yang dibagikan kepada setiap siswa, yaitu Asesmen Literasi Membaca Kompetensi Bahasa Indonesia, Asesmen Membaca Literasi Kompetensi Bahasa Inggris, Asesmen Membaca Numerik, dan Litersai Sain.

Ketika ditemui di kantornya Kepala Perpustakaan menuturkan bahwa buku Kiat Sukses ASPD sudah selesai dibagikan. Setiap siswa menerima  4 buku. Pembagiannya dimulai kelas 9A terlebih dahulu. Kemudian disusul kelas 9B, C, D, dan E.

Wakil Kepala Bidang Kurikulum mengatakan maksud pembagian keempat buku tersebut. ”Keempat buku tersebut berisi soal-soal. Umumnya ada 8 paket soal per buku. 8 paket soal tersebut diharapkan bisa diselesaikan selama semester genap ini tentunya sebelum ASPD. Buku itu sebenarnya sudah datang seminggu yang lalu. Namun baru dibagi hari ini. Madrasah berharap dengan adanya keempat buku tersebut  siswa lebih siap belajarnya sehingga nantinya memperoleh nilai ASPD yang tinggi,” kata Syaiful.

“Soal-soal itu bisa dibahas pada waktu les maupun saat belajar biasa dengan sistem drill. Sistem ini, yaitu pemberian soal-soal setiap pertemuan.  Diharapkan anak akan terbiasa membaca soal dan berlatih menyelesaikan soal dengan baik. Selain itu, anak akan hafal karakter setiap soal dan bisa mencari trik sendiri untuk  menyelesaikan soal-soal tersebut,” tambah Syaiful.(sil)


Tanggapan

Artikel Lainnya