Berita

TINGKATKAN PRESTASI SEJAK DINI,  MTsN NGEMPLAK GELAR AMT

TINGKATKAN PRESTASI SEJAK DINI, MTsN NGEMPLAK GELAR AMT

Sleman – Sabtu (20/2) MTsN Ngemplak kembali mengadakan Achievement Motivation Training yang bertempat di aula madrasah. Namun, AMT kali ini bukan ditujukan untuk kelas IX sebagai persiapan UN melainkan ditujukan  untuk kelas VII sebagai upaya peningkatan prestasi sejak dini. Ismail Hermana (Direktur FAST Training Centre Yogyakarta dan Trainer Sunan Kalijaga Education Centre) ditunjuk sebagai motivator pada AMT kali ini.

“Setelah anak-anak menerima ilmu dari sang motivator, saya harap anak-anak dapat meningkatkan motivasi dan prestasi belajar. Di kelas VII prestasinya baik, nanti setelah naik kelas VIII lebih baik lagi” tutur Handayani Kepala Madrasah dalam sambutannya. Beliau juga berpesan agar anak-anak memperhatikan dengan sungguh-sungguh dan berkonsentrasi dalam AMT ini agar ilmu yang didapatkan dapat terserap dengan baik.

Dalam AMT tersebut anak-anak diberi motivasi dengan baik dengan memberikan berbagai cerita dan gambaran- gambaran hidup untuk menginspirasi dan merubah mindset mereka sehingga mereka bisa merubah sikap dan kebiasaan mereka agar mereka bisa merubah nasib mereka, Ismail Hermana berkata kepada anak-anak bahwa orang yang tidak mampu memotivasi dirinya sendiri harus puas dengan menjadi orang yang biasa-biasa saja, walaupun talenta mereka begitu hebat.

 

Kegiatan AMT tersebut diakhiri dengan membuat “Proposal Hidupku” oleh para peserta. Dalam proposal tersebut para peserta diminta untuk membaikkan diri, membaikkan keluarga, membaikkan bangsa dan Negara. Membaikkan masa kini dan masa setelah tiada. Para siswa kelas VII sangat senang mengikuti AMT ini, apalagi ini adalah AMT pertama bagi mereka. “Seru, karena bisa termotivasi untuk menjadi pribadi yang lebih baik” ucap Alifia Bunga siswi kelas VII D. (dhe)


Tanggapan

Artikel Lainnya