Berita

Peringati Hari Pramuka ke-63, MTs Negeri 3 Sleman Laksanakan Upacara

Peringati Hari Pramuka ke-63, MTs Negeri 3 Sleman Laksanakan Upacara

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) -- Pramuka, singkatan dari Praja Muda Karana (Jiwa Muda yang Suka Berkarya) merupakan organisasi atau gerakan kepanduan yang diperingati setiap tanggal 14 Agustus. Tanggal tersebut ditetapkan sebagai hari lahirnya Gerakan Pramuka di Indonesia. Lahirnya Gerakan Pramuka Indonesia tersebut berdasarkan adanya Kepanduan Nasional yang telah ada sejak 1923. Namun, Gerakan Pramuka Indonesia mulai diresmikan pada 14 Agustus 1961 oleh Presiden Soekarno.
Dalam rangka memperingati Hari Pramuka yang ke-63, MTs Negeri 3 Sleman menggelar upacara pada Rabu, 14 Agustus 2024. Halaman MTs Negeri 3 Sleman dipenuhi dengan seluruh peserta upacara yang mengenakan seragam pramuka lengkap. Rangkaian upacara dari awal hingga akhir dilaksanakan dan disukseskan oleh siswa-siswi ekstrakurikuler pramuka yang menjadi petugas saat itu.
Di hadapan seluruh peserta upacara yang terdiri dari guru, pegawai, dan seluruh kelas 7, 8, dan 9, Kepala Madrasah Suwardi, S.S., M.Pd. selaku pembina upacara menyampaikan amanatnya sesuai dengan sambutan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka. "Kami sangat yakin Sumber Daya Manusia (SDM) yang dipersiapkan oleh Gerakan pramuka merupakan SDM yang berjiwa Pancasila karena dididik dengan Fundamental Value Transformation yaitu pengamalan Tri Satya dan Dasa Darma Pramuka. Dengan begitu pramuka akan menjadi aktor penggerak dan pilar kekuatan negara dalam menuju Indonesia Emas 2045,” tandas Kamad.
Bertugas sebagai pratama upacara adalah siswa kelas IX B, Fikri Putra Zuliansyah mengucapkan syukur karena telah menyelesaikan tugasnya dengan relatif lancar. "Alhamdulillah saya sangat bersyukur upacara berlangsung khidmat dan lancar," ucapnya. Upacara bendera peringatan Hari Pramuka di MTs Negeri 3 Sleman tersebut ditutup dengan memanjatkan doa dan menyanyikan lagu nasional bersama seluruh peserta upacara. (hil)


Tanggapan

Artikel Lainnya