Siswi MTs Negeri 3 Sleman Sabet Juara Kaligrafi Ajang Tortila 5.0
Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) – Pada ajang lomba Tirto Teens Islamic Fair (Tortila) 5.0 yang diadakan oleh SMA Negeri 1 Kasihan pada Sabtu (15/9/2024), MTs Negeri 3 Sleman berhasil memboyong kejuaraan. Azzahra Calista Putri (IX B) berhasil meraih Juara 1 cabang lomba kaligrafi. Lomba tingkat provinsi tersebut diikuti oleh siswa SD/MI dan MTs/ SMP dari berbagai kabupaten di DIY.
Azzahra Calista Putri berhasil menulis dan melukis surat Al-Insyirah ayat 5 dengan nilai seni yang indah. Kriteria penilaian untuk kaligrafi adalah; kebenaran dan keterbacaan tulisan 30%, kreativitas dan kekayaan imajinasi 30%, komposisi warna 25%, dan kebersihan dan kerapian 15%.
Kepala MTsN 3 Sleman Suwardi, S.S., M.Pd. mengapresiasi keberhasilan anak didiknya. “Alhamdulillah koleksi tropy dan raihan prestasi semakin bertambah berkat kerja keras tim dan para pembimbingnya. Semoga kedepannya semakin banyak lagi prestasi yang ditorehkan siswa/siswi MTs Negeri 3 Sleman pada bidang dan skillnya masing-masing,” tandas Kamad.
Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan Dian Laila Setyawati, S.Si juga menyampaikan rasa syukurnya atas kemenangan yang diperoleh Azzahra. “Alhamdulillah, terima kasih kepada sang juara, pembimbing dan pendamping yang sudah berjuang. Terimakasih juga untuk cinta dan dedikasinya pada MTs Negeri 3 Sleman,” tutur Dian.
“Alhamdulillah, hari ini mendapat kejutan dari Azzahra yang telah meraih juara 1 lomba kaligrafi. Sebuah penghargaan yang pantas diraih oleh Ara atas kerja kerasnya. Semoga Ara terus tekun mengasah kemampuan melukisnya,” ungkap guru pembimbing kaligrafi, Siti Zaujah Damayanti, M.Pd. (hil)