Berita

Sukses Gelar ASPD, MTsN 3 Sleman Banjir Beragam Pujian

Sukses Gelar ASPD, MTsN 3 Sleman Banjir Beragam Pujian

Sleman (MTsN 3 Sleman)—Jumat (19/05/2023) merupakan hari terakhir pelaksanaan Asesmen Standar Pendidikan Daerah (ASPD). Kegiatan yang berlangsung selama empat hari tersebut telah berjalan dengan tertib dan lancar. Seluruh siswa mengikuti serangkaian kegiatan yang telah diprogramkan dengan disiplin dan sungguh-sungguh. Hal ini diperkuat dengan pernyataan Waka Kesiswaan MTsN 3 Sleman Rini Dwi Kusumowati, S.Pd yang menyebutkan bahwa selama ASPD berlangsung tidak ada siswa yang absen. “Alhamdulillah seluruh siswa tidak ada yang terlambat hadir ke madrasah. Mereka juga mampu menjaga kesehatannya sehingga saat ASPD berlangsung tidak ada yang izin atau pun sakit” jelasnya.

Kepala MTsN 3 Sleman Suwardi, S.S, M.Pd mengungkapkan rasa syukurnya terkait suksesnya rangkaian pelaksanaan ASPD di MTsN 3 Sleman. “Alhamdulillah kegiatan ASPD yang telah berlangsung selama empat hari dari tanggal 15, 16, 17 dan 19 Mei 2023 mulai persiapan hingga pelaksanaan di hari terakhir dapat berjalan dengan lancar” ungkapnya. Kamad juga berharap agar seluruh siswa dapat memperoleh hasil yang maksimal serta dapat melanjutkan studi di sekolah/madrasah unggul yang mereka inginkan.

Berbagai ikhtiar telah diupayakan demi susksesnya ASPD. Mulai dari upaya lahir hingga batin. Hal tersebut mendapat perhatian dan apresiasi yang besar dari sejumlah orang tua/wali siswa. Danang Jumiyanto, S.Pd orang tua siswa kelas IX menyampaikan apresiasinya kepada MTsN 3 Sleman atas berbagai program yang telah dilaksanakan demi suksesnya ASPD kelas IX. “Selain program SIMASDA dan SIP, program yang patut diapresiasi dari MTsN 3 Sleman yaitu terselenggaranya pengajian dan doa bersama untuk suksesnya pelaksanaan ASPD yang dihadiri oleh seluruh siswa kelas IX, guru/pegawai dan juga orang tua/wali siswa” terangnya. Danang juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut adalah upaya sekaligus kerja keras dari Bapak/Ibu guru yang bertujuan agar siswa kelas IX memperoleh hasil maupun prestasi yang optimal di ASPD tahun 2023. “Kami selaku orang tua siswa mengapresiasi program-program yang telah dilaksanakan madrasah guna memperoleh rata-rata nilai yang naik secara signifikan. Kami juga berharap dengan program tersebut, MTsN 3 Sleman mendapatkan peringkat yang meningkat dari tahun sebelumnya” imbuhnya.

Hal senada diungkapkan oleh Yuli Fitriningsih, S.Pd yang juga turut mengapresiasi program-program madrasah. “Kami sangat mengapresiasi program-program yang sangat membantu dalam peningkatan mutu siswa MTsN 3 Sleman. Kami juga sangat berterima kasih kepada segenap jajaran guru dan staf yang sudah bekerja keras demi terlaksana dan suksesnya ASPD tahun ini. Semoga Allah yang memberikan ganti berupa kelancaran dan kesehatan kepada Bapak dan Ibu Guru semuanya” pungkasnya. (hil)


Tanggapan

Artikel Lainnya

"MATSANEGA TRIBUTE" dari OSIM untuk Para Guru

Sleman (MTsN 3 Sleman) -- Rangkaian peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2022 MTsN 3 Sleman diawali dengan pelaksanaan upacara dan pertandingan cabang olah raga volly dan bulu tangkis antar tingkat pada Jumat 25 November 2022.  Puncak acara adalah persembahan "Matsanega Tribute" yang secara mandiri dirancang oleh

READ MORE