Berita

Bagikan Sertifikat ASPD, MTs Negeri 3 Sleman Hadirkan Alumni

Bagikan Sertifikat ASPD, MTs Negeri 3 Sleman Hadirkan Alumni

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) -  MTs Negeri 3 Sleman membagikan ASPD (Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah) pada hari Selasa 23/22/2025 pukul 08.00 WIB sampai selesai di gazebo gerbang Madrasah. Berbondong para alumni datang untuk mengambil ASPD karena ketika mereka sudah lulus, ASPD tersebut belum jadi sehingga belum dibagikan.

ASPD (Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah) diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) DIY, merupakan instrumen penilaian mutu pendidikan di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk mengukur kemampuan akademik murid dengan mapel Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, Matematika, IPA (Literasi Membaca, Numerasi, Sains) sebagai data pemetaan mutu dan komponen seleksi PPDB SMA/SMK negeri, walaupun bukan penentu kelulusan.

Kepala Madrasah Suwardi, S.S., M.Pd. menjelaskan bahwa pembagian sertifikat ASPD baru diberikan sekarang karena dulu ketika mereka mendaftarkan sekolah jenjang berikutnya menggunakan surat keterangan lulus asli dan ASPD yang berbentuk sertifikat belum jadi. Tampak para alumni lima jenjang mulai 2021 - 2025 antusias mengambil ASPD dengan tertib dan lancar. (Lin)


Tanggapan

Artikel Lainnya

Monitoring Standar Pembiayaan MTsN 3 Sleman

Monitoring Standar Pembiayaan MTsN 3 Sleman

Sleman (MTsN 3 Sleman) – Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman melaksanakan monitoring Standar Pembiayaan Madrasah MTsN 3 Sleman pada Kamis (21/4/2022). Tim monitoring terdiri dari dua Pengawas Madrasah, satu penyusun anggaran dan kegiatan Dikmad serta satu analis pengelolaan

READ MORE