Berita

Kepala Madrasah Berikan Reward bagi Tim Voli Putra Matsanega

Kepala Madrasah Berikan Reward bagi Tim Voli Putra Matsanega

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) – Sudah menjadi budaya MTs Negeri 3 Sleman jika siswanya berprestasi maka akan diberikan reward sebagi bentuk apresiasi. Maka, Senin (11/11/2024) Kepala Madrasah memberikan reward kepada para siswa yang menorehkan prestasi usai pelaksanaan upacara bendera. Salah satunya adalah tim voli putra Matsanega yang berhasil meraih juara 3 voli pada ajang PKM MTs Kabupaten Sleman.

Mewakili tim, Erik Kodilah Rohman selaku kapten tim meneriwa reward dari kepala madrasah. Anggota tim voli yang bertanding, yakni Rakha Wirya Suradinata, Galang Prasetyo, Indra Ardiansyah Putra, Bayu Arya Setyadi, Erik Kodilah Rohman, Agil Gilang Putra Atmaja, Muhammad Fachri Saputra, M. Rafi Putra W., Akbar Maulana Jibran, Ahmad Dita Hartono, Muhammad Rafky Husnianto, Muhammad Hafidz Mahrus, dan Araffa Gilang Ramadhan.

 
Pada kesempatan tersebut kepala madrasah secara langsung menyampaikan apresiasinya. “Terima kasih telah berdedikasi untuk madrasah dengan torehan prestasi sehingga mengharumkan nama madrasah. Semoga semangat kalian tidak pernah surut agar tetap berprestasi di kesempatan yang akan datang,” tutur Suwardi mengapresiasi.

Pada kesempatan tersebut madrasah juga mengadakan acara selebrasi atas beberapa raihan prestasi peserta didik. (nay)


Tanggapan

Artikel Lainnya