Diwarnai Perjuangan, Kontingen DIY Tembus Empat Besar Nasional OBA-7
Sleman (MTsN 3 Sleman) -- Olimpiade Bahasa Arab (OBA)-7 Nasional yang berlangsung dari tanggal 7-9 November 2024 telah sukses dilaksanakan oleh Forum Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Arab se-Indonesia. Diikuti oleh 772 peserta dan 634 guru dari berbagai sekolah/madrasah di seluruh Indonesia, kegiatan ini menjadi momentum berharga untuk meningkatkan minat, kompetensi, dan motivasi motivasi siswa dalam mempelajari bahasa Arab serta memperkuat pemahaman mereka tentang budaya dan literatur Arab, sekaligus menjadi ajang silaturahmi antar guru dan siswa dari berbagai daerah di Indonesia.
Adapun rangkaian acara hari terakhir meliputi penutupan sekaligus penyampaian pengumuman kejuaraan. Sebelum acara dimulai, panitia mengadakan ajang bakat dan kreativitas siswa dalam bahasa Arab. Para peserta menampilkan kemampuan mereka dalam berpuisi, berpidato, orasi ilmiah, dan membawakan lagu berbahasa Arab. Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan siswa terhadap bahasa Arab dengan cara-cara yang lebih ekspresif dan kreatif. Selain itu, panitia juga mengadakan penggalangan dana untuk Palestina yang akan disalurkan melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS). Kegiatan amal ini diharapkan bisa menjadi sarana bagi para peserta untuk menumbuhkan empati sosial dan kepedulian terhadap sesama.
Acara diakhiri dengan penutupan yang dihadiri oleh Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI, Prof. Dr. Abu Rokhmad, M. Ag. yang memberikan apresiasi kepada seluruh peserta, panitia, dan pihak pendukung. Abu Rokhmad menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat mendorong pembelajaran Bahasa Arab di Indonesia menuju arah yang lebih baik dan mampu menjawab kebutuhan zaman. “Bahasa Arab adalah bahasa peradaban dan memiliki nilai tersendiri dalam pendidikan kita. Semoga kegiatan ini bisa menjadi langkah awal untuk memperkokoh sinergi dalam pengembangan bahasa Arab di seluruh Indonesia,” ujar Abu Rokhmad.
Di akhir acara, diumumkan pemenang Grand Final OBA dari 13 kategori lomba. Para peraih medali emas, perak, dan perunggu menerima penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas prestasi mereka. Setelah melalui perjuangan tak kenal lelah, DIY berhasil menempati 4 besar nasional mengalahkan 32 provinsi lainnya dengan perolehan 9 medali dan piala. Termasuk di antaranya MTsN 3 Sleman turut andil mempersembahkan medali perak. (hil)