Hari Kelima ALN, Siswa dan Guru MTs Negeri 3 Sleman Kerjakan Literasi Budaya
Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) — Pelaksanaan Asesmen Literasi Numerasi (ALN) di MTsN 3 Sleman berlansung lancar. ALN dilaksanakan selama lima hari, yakni Senin-Jumat, 28 Oktober-1 November 2024. Bertempat di kelas masing-masing, seluruh siswa mengerjakan dengan tertib. Sejumlah 9 mata ujian diujikan selama lima hari dengan pembagian mapel pertama dimulai pukul 07.20-09.30 WIB, sedang mapel kedua dimulai pukul 10.00-11.30 WIB. Berbeda dengan empat hari sebelumnya, Jumat (1/11/2024) hanya mengujikan satu mata ujian, yaitu Literasi Budaya.
Asesmen Literasi dan Numerasi (ALN) bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran yang lebih fokus pada daya nalar dalam bentuk literasi membaca dan numerasi sehingga guru mampu mengembangkan keterampilan literasi dan keterampilan numerasi pada peserta didik. Selain itu, ALN ini bisa digunakan sebagai pemetaan tingkat literasi dan numerasi para siswa. Bentuk soal-soal asesmen ini mengarah ke bentuk PISA atau tes-tes berskala internasional. Peserta ALN yaitu semua siswa kelas 7, 8, dan 9. Siswa mengerjakan ALN menggunakan gawai ataupun laptop.
Kepala Madrasah, Suwardi, S.S., M.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan ALN yang dilaksanakan berjalan dengan lancar. “Alhamdulillah pelaksanaan ALN berjalan lancar. Walaupun ada kendala, tetapi tidak sampai mengganggu pelaksanaan asesmen karena setiap proktor tanggap memberikan solusi kepada siswa yang terkendala,” tutur Kamad.
Tidak hanya siswa, guru pun ikut mengerjakan soal Literasi Budaya. Siti Zaujah Damayanti, M.Pd. yang turut mengerjakan soal pagi itu menuturkan bahwa soal Literasi Budaya di luar dugaan. “Cukup membuat terkejut karena ternyata menguji literasi numerasi kita juga di dalamnya. Jadi harus benar-benar memahami bacaan di dalam soalnya agar dapat mengerjakan dengan tepat,” tutur Zao. (nay)