Uji Kekompakan, Kepekaan, dan Kebersamaan, Penggalang MTsN 3 Sleman Belajar Sandi Morse
Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) — Bersama Kak Sabrina dan Kak Iman pramuka penggalang MTsN 3 Sleman belajar sandi morse pada hari Jumat, 20 September 2024. Sandi Morse adalah sandi Pramuka yang diciptakan oleh Samuel Finley Breese Morse pada tahun 1835. Sandi ini terdiri dari kumpulan titik dan garis yang membentuk suatu huruf atau kalimat. Aplikasi sandi Morse digunakan untuk membentuk sandi-sandi yang lain. Sandi Morse dapat dilakukan dengan menggunakan beberapa media, yakni: suara menggunakan peluit, sinar menggunakan senter, tulisan menggunakan simbol titik (.) dan garis (-), dan bendera menggunakan bendera Morse.
Kegiatan ini diawali dengan berbaris sesuai regu dan doa bersama. Kemudian, dilanjutkan dengan menyimak penjelasan tentang sandi morse dari Kak Sabrina dan Kak Imam. Walaupun matahari sudah mulai condong ke barat, tetapi masih tetap tersenyum lebar. Kedua kakak ini tetap semangat memaparkan materi secara bergantian. Sesekali terlihat mereka menyeka peluh yang membasahi wajah mereka.
Tak kalah mau kalah dengan kedua kakak- kakak ini, setiap regu pun mengikuti dengan semangat juga. Mereka menerima isyarat sandi morse secara bertahap denga isi pesan yang berbeda-beda. Ada berisi pesan, pertanyaan maupun perintah. Hal ini untuk menguji kepekaan, kekompakan, kebersamaan dan kerja sama adik-adik. Kegiatan harus dilatih sejak dini melalui berbagai macam kegiatan di gugus depan.
Pada akhir latihan diumumkan nilai terbaik dari berbagai macam tugas atau isi sandi yang telah dipraktikkan. “Hal ini dilakukan untuk mengapreasiasi terhadap kegiatan adik-adik sekaligus sebagai umpan balik apa yang telah disampaiakan sejauh mana dapat diterima dan dipahami oleh adik-adik. Selain itu untuk memotivasi pada latihan rutin selanjutnya,” tutur Kak Imam.(sil)