Berita

MTsN 3 Sleman Raih Penghargaan Capaian IKPA Predikat Sangat Baik

MTsN 3 Sleman Raih Penghargaan Capaian IKPA Predikat Sangat Baik

Sleman (MTsN 3 Sleman) - Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Tipe A1 Yogyakarta memberikan Apresiasi dan Penghargaan kepada Satuan Kerja dengan capaian IKPA sangat baik periode Semester I Tahun 2024. IKPA adalah Indikator Kinerja Anggaran, indikator yang ditetapkan oleh Kementerian Keuangan selaku BUN (Bendahara Umum Negara) untuk mengukur kualitas kinerja pelaksanaan anggaran belanja Lembaga dari sisi kualitas perencanaan pelaksanaan anggaran, kualitas implementasi pelaksanaan anggaran, dan kualitas hasil pelaksanaan anggaran.
Pada periode semester I tahun 2024 ini Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Sleman menjadi bagian dari 162 satker yang meraih nilai IKPA sangat baik yaitu 96,69 dari 274 seluruh satker dibawah Kantor PPN Tipe A1 Yogyakarta. Hasil IKPA tercantum dalam Aplikasi OMSPAN berdasarka 3 aspek, yaitu kualitas perencanaan, kualitas pelaksanaan dan kualitas hasil pelaksaaan anggaran.
Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Tipe A.1 Yogyakarta, Arvi Risnawati dalam surat pengantar serat pengaji aji (Piagam Penghargaan) (7/8) manyampiakan “Capaian IKPA telah berkontribusi dalam pencapaian yang oktimal atas Indikator Kinerja Satker masing-masing dan mendukung capaian nilai Evaluasi Revormasi Birokrasi satker,” jelasnya.
Sementera itu, Kepala MTsN 3 Sleman Suwardi, S.S., M.Pd. saat menerima laporan penerimaan penghargaan dari Kepala Tata Usaha mengucapkan syukur “Alhamdulillah, MTsN 3 Sleman menjadi bagian dari satker yang mampu melaksanan perencanaan dan pelaksanaan anggaran dengan baik, sehingga ini perlu dipertahankan dan ditingkatkan,” pintanya.
Kepala Tata Usaha Hendy Purnomo, S.IP. menambahkan bahwa ini adalah hasil koordinasi dengan kepala madrasah, bendahara dan juga stekeholder dalam pelaksanaan anggaran, sehingga hasil yang didapatkan sesuai dengan perencanaan yang baik. “Masih banyak ruang yang bisa kita optimalkan pada tahun 2024 ini agar kita bisa melompat dari kategori IKPA Sangat Baik dengan nilai lebih tinggi,” pungkasnya. (hp)


Tanggapan

Artikel Lainnya

Asah Empati, MTsn 3 Sleman Tasarufkan Zakat Fitrah

Asah Empati, MTsn 3 Sleman Tasarufkan Zakat Fitrah

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) -- MTsN 3 Sleman menyerahan/ menasarufkan zakat fitrah pada Selasa (18/04/2023). Penasarufan zakat fitrah ini dilaksanakan di halaman madrasah setempat. Zakat fitrah yang sudah terkumpul mulai tanggal 6 April ditasarufkan kepada 150 siswa yang berhak. Zakat yang terkumpul ini berasal dari

READ MORE