P5RA Hari Keempat MTsN 3 Sleman Sasar Kreativitas Digital Siswa
Sleman (MTsN 3 Sleman)_Kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Rahmatan lil Alamin (P5RA) tahun pelajaran 2024/2025 MTsN 3 Sleman dilaksanakan secara terpadu dengan peringatan HUT ke-79 RI dan perayaan Hari Lahir ke-56 MTsN 3 Sleman. Kegiatan tersebut berlangsung sepekan sejak Senin-Jumat, 12-16 Agustus 2024 di lingkungan MTsN 3 Sleman. Tema yang diambil yakni bangunlah jiwa dan raganya. Kegiatan Proyek tema pertama ini memogramkan beberapa kegiatan terkait tema. Kamis, 15 Agustus 2024 yang merupakan hari keempat diisi dengan program pembuatan poster secara digital setelah sebelumnya pada hari ketiga dilaksanakan kegiatan pembuatan poster secara manual menggunakan kertas dan alat mewarnai. Berlangsung dari pukul 07.00-13.30 WIB kegiatan proyek hari keempat tersebut dilaksanakan secara klasikal.
Didampingi fasilitator, masing-masing kelas dibimbing untuk masuk kelas aplikasi canva yang telah disiapkan panitia. Fasilitator menentukan tema poster yang harus dibuat setiap siswa mulai dari poster untuk di Ruang Perpustakaan, Kantin, Toilet, Ruang Kelas dan Unit Kesehatan Sekolah (UKS). Siswa diminta membuat masing-masing dua buah Poster dengan tema yang berbeda.
Penanggung Jawab Materi P5RA dalam kegiatan pembuatan poster sekaligus Wakil Kepala MTsN 3 Sleman Siti Zaujah Damayanti, S.Pd, M.Pd berharap anak dapat menghasilkan karya yang dapat digunakan dilingkungan madrasah terutama karya berbasis digital. “Setelah dilakukan pembelajaran poster secara manual, peserta didik juga dilatih untuk bisa menggunakan perangkat atau aplikasi digital agar mampu bersaing dengan perkembangan teknologi. Selain itu, agar peserta didik merasakan dua pengalaman sekaligus bagaimana rasa membuat sesuatu secara analog dan secara digital,” tandas Siti Zaujah. (ind)