Berita

MTsN 3 Sleman Awali Pembelajaran Lepas Libur Lebaran dengan Halal bi Halal

MTsN 3 Sleman Awali Pembelajaran Lepas Libur Lebaran dengan Halal bi Halal

Sleman (MTsN 3 Sleman) – Mengawali Kegiatan Pembelajaran selepas libur Idul Fitri, MTsN 3 Sleman menggelar halal bi halal guru, karyawan dan siswa. Kegiatan tersebut diadakan di halaman MTsN 3 Sleman pada Senin (22/4/2024) pagi. Kegiatan halal bi halal berbentuk Apel pagi diawali dengan ikrar Syawal oleh Syifa Nuril Qolbi selaku ketua OSIS MTsN 3 Sleman mewakili seluruh siswa. Dalam ikrarnya, Syifa menyampaikan ucapan selamat hari raya Idul Fitri dan permohonan maaf atas segala kesalahan serta permohonan doa restu agar menjadi siswa yang lebih baik. Sularno, S.Pd yang bertindak sebagai Pembina Apel  menerima ikrar tersebut. Sularno menyambut ucapan perwakilan siswa dengan memaafkan penuh keikhlasan. “Semoga yang sudah bersih tanpa dosa masing-masing kita tidak kembali dinodai lagi dengan kesalahan kekhilafan lainnya” ungkap Sularno. Di akhir amanat apel sularno berharap pula kepada kelas IX khususnya yang akan mengikuti Asesmen Madrasah pada esok hari untuk dapat mempersiapkannya dengan baik sehingga mendapat hasil yang memuaskan.

Kegiatan apel diakhiri dengan doa bersama dan saling berjabat tangan seluruh Guru, Pegawai serta siswa dengan penuh kekhidmatan.(ind)


Tanggapan

Artikel Lainnya

OSIS MTs Negeri 3 Sleman Jaring Anggota Baru

OSIS MTs Negeri 3 Sleman Jaring Anggota Baru

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) — Akhir tahun ini, OSIS MTs Negeri 3 Sleman mengakhiri masa baktinya. Menindaklanjuti hal tersebut, madrasah mengadakan seleksi untuk menjaring calon anggota OSIS yang baru. Sebelumnya telah dibuka pendaftaran online pada 3-5 Oktober 2024. Usai mendapatkan nama-nama pendaftar, Sabtu

READ MORE