MTs Negeri 3 Sleman Menjadi Juara 3 Lomba Poster Digital Dalam Ajang MOSCO
Sleman (MTsN 3 Sleman) – Kontingen MTsN 3 Sleman berhasil memenangkan juara 3 dalam Lomba Poster Digital pada ajang MOSHA Competition #2. Kompetisi yang diadakan oleh PR IPM SMA Muhammadiyah 1 Prambanan ini berlangsung dari tanggal 27 Februari hingga 3 Maret 2024 bertema “Make Your Dreams Come True Together with Mosco. Peserta lomba adalah pelajar tingkat SMP/MTs se Kab. Sleman.
Kepala MTsN 3 Sleman Suwardi, S.S, M.Pd, menyampaikan rasa syukurnya, ” Alhamdulillah siswa MTs N 3 Sleman kembali menorehkan prestasi pada lomba poster digital dan lomba volly pada kejuaraan Mosco SMA Muhammadiyah Prambanan pada tanggal 2 Maret 2024. Kami menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para siswa yang juara dan pembimbingnya. Semoga raihan ini memotivasi siswa/siswi yang lain untuk ikut berprestasi di bidangnya masing2 sesuai skill dan potensinya. ,” tandas Kamad.
Meila Khuzaimah siswa kelas VIIB MTs N 3 Sleman berhasil menjadi Juara III Lomba Poster Digital dengan judul “ Raih Cita-cita yang Indah dengan Pendidikan”. Meila menjelaskan alasannya mengangkat tema tersebut karena Ia ingin menularkan semangat dan memotivasi melalui poster digital kepada para pelajar lainnya untuk lebih tekun dan bersemangat dalam belajar demi terwujudnya cita-cita.
Sementara itu, ungkap Meila , prestasi yang dia raih adalah sebuah hadiah terindah karena baru pertama kali ini dia mengikuti lomba desain poster dan langsung menang. " Dengan kemenangan ini saya menjadi lebih semangat untuk ikut Lomba lagi kedepannya, Terima kasih untuk dukungan dan doa Bapak Kepala Madrasah, Para Guru dan Guru Pembimbing, dan teman-teman," kata Meila. (win)