Berita

Membanggakan, MTsN 3 Sleman Borong Kejuaraan MOSHA Competition #2

Membanggakan, MTsN 3 Sleman Borong Kejuaraan MOSHA Competition #2

Sleman (MTsN 3 Sleman) – Kontingen MTsN 3 Sleman berhasil memborong 7 medali kemenangan pada ajang MOSHA Competition #2. Kompetisi yang diadakan oleh PR IPM SMA Muhammadiyah 1 Prambanan ini berlangsung dari tanggal 27 Februari hingga 3 Maret 2024. Peserta lomba adalah pelajar tingkat SMP/MTs se Kab. Sleman.

Dalam ajang yang bertema “Make Your Dreams Come True Together with Mosco” tersebut, MTsN 3 Sleman berhasil memborong 7 kejuaraan. Juara 1 untuk cabang lomba; MTQ (Musabaqah Tilawatil Qur’an), Pidato, Cipta Cerpen, CCA (Cerdas Cermat Agama), dan Bola Voli. Sedangkan juara 3 untuk cabang lomba; MHQ (Musabaqah Hifdzil Qur’an), dan Poster Digital.

Kepala MTsN 3 Sleman Suwardi, S.S, M.Pd berharap agar para juara bisa menjadi inspirasi bagi yang lain. “Untuk para juara dan pembimbingnya, kami sampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya. Semoga capaian prestasi ini dapat menjadi inspirasi dan memotivasi teman-teman yang lain agar bisa berprestasi sesuai bakat dan potensinya masing-masing,” tandas Kamad.

Rasa haru menyelimuti kontingen MTsN 3 Sleman saat piala kejuaraan diberikan. “Alhamdulillah ini kesempatan pertama saya mengikuti lomba pidato, saya sangat bersyukur dan senang sekali atas kemenangan ini. Terima kasih kepada guru pembimbing yang telah membimbing kami,” ungkap Syifa peraih juara 1 lomba pidato. (hil)


Tanggapan

Artikel Lainnya

OSIS MTs Negeri 3 Sleman Jaring Anggota Baru

OSIS MTs Negeri 3 Sleman Jaring Anggota Baru

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) — Akhir tahun ini, OSIS MTs Negeri 3 Sleman mengakhiri masa baktinya. Menindaklanjuti hal tersebut, madrasah mengadakan seleksi untuk menjaring calon anggota OSIS yang baru. Sebelumnya telah dibuka pendaftaran online pada 3-5 Oktober 2024. Usai mendapatkan nama-nama pendaftar, Sabtu

READ MORE