Berita

MTs Negeri 3 Sleman Gelar CCA di Ajang Matsanega Ramadan Competition

MTs Negeri 3 Sleman Gelar CCA di Ajang Matsanega Ramadan Competition

Sleman (MTs Negeri 3 Sleman) -- Mengakhiri kegiatan Ramadan tahun ini, MTs Negeri 3 Sleman mengadakan ajang pencarian bakat yang dinamai Matsanega Ramadan Competition (Maration). Tujuh kompetisi digelar untuk meriahkan Maration kali ini.  Kegiatan tersebut serentak dilaksanakan pada Senin (17/04/2023).

Kepala MTsN 3 Sleman, Suwardi, S.S., M.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan Maration ini dimaksudkan untuk mencari bibit-bibit unggul sesuai bidangnya.”Kegiatan ini dimaksudkan sebagai ajang pencarian bakat dengan memberikan kesempatan kepada siswa untuk berkompetisi sesuai bidangnya masing-masing sehingga tercipta iklim kompetisi yang baik sekaligus terpetakan kemampuan siswa sesuai bakat dan skill-nya," jelas Kamad.

Salah satu kompetisi yang digelar adalah Cerdas Cermat Agama (CCA) yang diikuti oleh sepuluh tim dari kelas 7 dan 8. CCA dilaksanakan dengan dua babak. Pertama adalah babak penyisihan yang dilaksanakan di kelas 8C dan 8D. Dalam babak penyisihan sepuluh tim mengerjakan 50 soal selama satu jam. Hasilnya tiga tim terbaik akan masuk ke dalam babak final.

Materi pada kompetisi CCA adalah mata pelajaran PAI dan Bahasa Arab. Salah satu juri, Syaiful Mustafa, S.Pd. menyampaikan bahwa lomba ini dilaksanakan guna menyiapkan siswa agar lebih mantap mengikuti lomba CCA yang akan diselenggarakan di berbagai instansi. “Lomba ini diselenggarakan dengan tujuan mengetahui kemampuan siswa terkait mapel PAI dan Bahasa Arab. Selain itu, juga sebagai ajang dalam menyiapkan siswa untuk mengikuti lomba CCA yang diselenggarakan oleh madrasah ataupun instansi lain,” ungkap Syaiful.

Tiga tim yang terpilih menuju babak final adalah kelas 7B, 8A, dan 8B. Babak final berlangsung sangat sengit karena setiap tim antusias merebutkan poin. Hasil dari kompetisi CCA ini akan diumumkan setelah libur lebaran. (nay)


Tanggapan

Artikel Lainnya