Polda DIY, Sambangi MTsN 3 Sleman
Sleman (MTsN 3 Sleman) – Maraknya kenakalan remaja yang terjadi di Yogyakarta mendapat perhatian serius dari Polda Daerah Istimewa Yogyakarta. Satu Tim dari Patroli Polda DIY terdiri dari 5 Bripda menyambangi MTsN 3 Sleman pada Kamis (30/3/2023) pagi. Patroli Polda DIY tersebut merupakan bagian dari program Sambang Madrasah/ Sekolah pada bulan Ramadan 1444 H untuk menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat dan lingkungan.
“Pelajar dihimbau agar tidak keluar berkelompok pada sore atau malam hari untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan (kenakalan remaja). Kami meminta kepada Bapak/ibu guru supaya selalu mengingatkan dan memantau siswa untuk menjaga ketertiban, keamanan dan keselamatan diri,” tegas ketua Tim Patroli.
Setelah Patroli tersebut, Kepala MTsN 3 Sleman Suwardi, S.S, M.Pd meminta kepada seluruh guru agar menyampaikan himbauan Polda DIY kepada seluruh siswa. “Mohon Bapak/ Ibu guru/ wali kelas menyampaikan himbauan dari Polda DIY kepada seluruh siswa,” tandas Kamad. (dee)