Berita

Perbaiki Sarana Prasarana Pendidikan, MTs Negeri 3 Sleman Renovasi Gedung Madrasah

Perbaiki Sarana Prasarana Pendidikan, MTs Negeri 3 Sleman Renovasi Gedung Madrasah

Sleman (MTsN 3 Sleman) – Pertengahan Maret 2023, MTsN 3 Sleman mendapatkan bantuan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berupa paket pekerjaan Rehabilitasi dan Renovasi Sarana Prasarana Pendidikan. Proses renovasi tersebut telah dimulai sejak Rabu (22/03/2023). Rencananya pengerjaan renovasi gedung madrasah akan berjalan selama 6 bulan, yakni mulai Maret-Agustus 2023.

Sebelumnya, proposal renovasi gedung MTsN 3 Sleman telah diajukan melalui SBSN pada tahun 2020. Namun, disetujui pada tahun 2022 dan dilaksanakan pada tahun 2023. "Alhamdulillah setelah mengajukan di tahun 2020 akhirnya tahun ini bisa terlaksana proses renovasi gedung madrasah. Semua proses tender ditangani oleh PUPR berkonsultasi dengan Kanwil Kemenag DIY baik rekanan, perencana, pemborong maupun pengawas,” jelas Istiqomah, Kepala Tata Usaha MTs Negeri 3 Sleman.

Kepala MTs Negeri 3 Sleman, Suwardi, S.S., M.Pd. berharap dengan adanya renovasi gedung madrasah dapat menjadikan pembelajaran semakin nyaman sehingga dapat meningkatkan prestasi. "Semoga dengan adanya renovasi gedung kelas dan sarana pendidikan yang ada menjadikan pembelajaran di madrasah ini dari sisi sarpras semakin representatif. Harapannya kondisi pembelajaran semakin nyaman sehingga ke depannya prestasi madrasah semakin meningkat," ungkap Kamad.

Selama pengerjaan proyek rehabilitasi dan renovasi, proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di madrasah menggunakan model pembelajaran blended learning. (nay)


Tanggapan

Artikel Lainnya

Siswi MTsN 3 Sleman Sabet Juara 1 Speech Contest

Siswi MTsN 3 Sleman Sabet Juara 1 Speech Contest

Bantul (MTsN 3 Sleman) – Salah satu perwakilan peserta English Camp for Madrasah 2022 dari MTsN 3 Sleman Amelia Eva Indriati berhasil menjuarai Speech Contest yang diadakan oleh Kampung Inggris Jogja. Perlombaan pidato berbahasa Inggris tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan English Camp for Madrasah yang

READ MORE