Berita

MTsN 3 Sleman Meriahkan Jogja Menari II

MTsN 3 Sleman Meriahkan Jogja Menari II

Sleman (MTsN 3 Sleman)- Mengulangi kesuksesan Jogja menari I akhir tahun 2018 lalu, alumni SMA Negeri 1 Teladan Yogyakarta yang memprakarsai kegiatan "Teladan untuk teladan, dari Teladan untuk Jogja, dan dari Teladan untuk Indonesia" menghelat kembali Jogja menari II sebagai puncak rangkaian acara Lustrum XIII SMA Negeri 1 Yogyakarta di lapangan Shiwa dan Brahma, Candi Prambanan pada Minggu (18/12/2022).

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dan Wakil Gubernur DIY, Sri Paku Alam X, para walikota/ bupati serta seluruh Kepala Dinas Pariwisata kabupaten/kota se-Yogyakarta serta maestro tari Indonesia, Didik Nini Thowok, Uni Yutta, dan Kinanti Sekar Rahina, para artis, pekerja seni dan budaya, komedian, serta publik figur turut hadir memeriahkan Jogja Menari. Kegiatan tersebut bertujuan melestarikan budaya, merawat kebhinekaan dan mendukung pariwisata.

MTsN 3 Sleman ikut meramaikan menjadi salah satu peserta lomba menari yang terbuka untuk seluruh kalangan tersebut dengan mengirimkan satu tim. Tim terdiri dari siswa siswi terpilih yang telah dilatih dengan baik oleh pembimbing untuk mempelajari koreografi atau tarian yang diiringi lagu lagu nusantara dari Sabang sampai Merauke secara midley besutan koreografer Jogja Kinanti Sekar.

Dalam moment tersebut peserta perwakilan MTsN 3 Sleman mendapat bagian shift ke 4 dalam rangkaian acara yang dihadiri oleh 1000 penari lebih pada sesi tersebut tersebut.

"Saya senang sekali bisa mengikuti acara ini"tutur Syahelda Rindu Herfesa dan Azzahra Anindya Helena sisi kelas 7A yang merupakan dua dari perwakilan penari yang dikirim MTsN 3 Sleman.

Kepala MTsN 3 Sleman Paijo,S.Ag pun menyambut baik pengikutsertaan MTsN 3 Sleman dalam acara yang memiliki tujuan melestarikan kebudayaan tersebut. Dalam tanggapannya Kamad menyampaikan Jogja menari II adalah bagian dari kreasi seni menari bagi pelajar dan masyarakat umum untuk mengangkat dan pembelajaran bagi siswa untuk cinta akan karya bangsanya sendiri serta menjaga, melestarikan, mengembangkan agar memiliki daya tarik tersendiri. " Tetap semangat anak-anakku dengan sehat dan percaya diri ukirlah prestasi" pesan Kamad. (ind)


Tanggapan

Artikel Lainnya

MTsN 3 Sleman Raih Juara 3 Speech Contest Mention #6

MTsN 3 Sleman Raih Juara 3 Speech Contest Mention #6

Sleman (MTsN 3 Sleman) – Dalam acara Mayoga English Competition (Mention) keenam yang diadakan oleh MAN 3 Sleman, Nova Amitha 8E MTsN 3 Sleman berhasil meraih juara ketiga pada cabang lomba Speech Contest. Mention #6 diadakan pada Minggu (4/3/2024). Kegiatan dibuka oleh Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Wilayah

READ MORE