Wisuda Tahfiz MTs Negeri 3 Sleman Menuai Matsanega Berprestasi
Sleman (MTsN 3 Sleman) – Dalam rangka memperingati Isra Mikraj Nabi Muhammad saw. Tahun 2025, MTsN 3 Sleman mengadakan serangkaian acara yang dikemas dalam “Derap Langkah Matsanega #4”. Rangkaian acara tersebut di antaranya adalah Wisuda Tahfiz, deklarasi Madrasah Ramah Anak (MRA), siraman rohani peringatan Isra Mikraj, pengumuman lomba video klip Matsanega, peluncuran buku, dan penyerahan beasiswa BAZNAS. Adapun puncak peringatan acara tersebut dilaksanakan pada Rabu (5/2/2025) pagi di halaman MTsN 3 Sleman.
Turut hadir dalam acara tersebut, Kabid Dikmad Kanwil Kemenag DIY, Kasubag TU Kemenag Kab. Sleman, Pengawas Madrasah, Pengurus Komite, dan para orang tua wisudawan tahfiz.
Kabid Dikmad Kanwil Kemenag DIY, H. Abd. Su’ud, S.Ag., M.Si. dalam sambutannya mengapresiasi pencapaian hafalan Alquran yang telah diperoleh peserta wisuda tahfiz. “Selamat kepada para wisudawan yang telah berhasil menghafalkan juz 1, 2, 29, 30. Semoga ke depannya bisa semakin meningkatkan hafalannya sehingga mampu menjadi seorang hafiz/hafizah 30 Juz.”
Lebih lanjut, Su’ud juga berharap agar para siswa MTsN 3 Sleman mampu menjadi generasi Qurani. “Semoga anak-anak bisa menjadi generasi yang terus menerus mempelajari, menghafal, dan mengamalkan makna yang terkandung dalam Alquran,” pungkasnya.
Suasana bahagia bercampur haru terlukis di wajah setiap peserta Wisuda Tahfidz dan para orang tua yang turut menjadi saksi. Dipimpin oleh Kepala MTsN 3 Sleman Suwardi, S.S., M.Pd., sejumlah 35 siswa melaksanakan prosesi wisuda dengan penuh khidmat. Mereka kemudian diuji publik dengan melafalkan surat yang diminta oleh penguji. Zakarya Nur Rizky, salah satu wisudawan yang mendapat giliran diuji publik mengaku lega sudah diwisuda. “Alhamdulillah, walau sangat mendebarkan, tapi saya sangat bersyukur bisa menjadi bagian dalam momen penting ini,” ungkap siswa kelas VIII E tersebut.
Selanjutnya, mereka membaca ikrar wisuda dan diakhiri dengan doa khotmul Quran. (hil)